SLALOM, WARGA BEJI ADU KETANGKASAN MOTOR



Peserta Slalom Melewati Rintangan disaksikan warga dengan antusias

Peringatan HUT RI Ke-72 tahun 2017 ini terasa sangat spesial bagi warga RW 03 Desa Beji, karena momentumnya sangat tepat untuk menyatukan warga. Inilah yang menjadi dasar para muda mudi RW 03 Desa Beji yang prihatin dengan banyaknya pengguna motor yang ugal - ugalan di jalan kampung, belum lagi tingkat kesadaran pengendara akan safety riding masih sangat minim. Oleh karena itu pemuda desa setempat menggelar lomba slalom sepeda motor yang di gelar di sirkuit dadakan jalan kampung tepatnya di Jalan Sarimun Karangjambe.
Layaknya pembalap motor sungguhan, peserta yang rata-rata pemuda dan bapak-bapak yang berasal dari Desa Beji dan beberapa desa tetangga ini memacu motornya untuk melintas dan meliukliukkan body motor mereka untuk menghindari rintangan yang di buat oleh panitia. Gecol selaku Ketua Panitia Lomba Slalom Merah Putih seri Pertama ini menjelaskan disamping untuk memeriahkan peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-72, acara ini juga bertujuan untuk meningkatkan kesadaran pengguna kendaraan bermotor akan safety ridding (keselamatan berkendara) serta menyalurkan bakat dan minat pemuda desa terhadap olahraga otomotif. Tak hanya menghibur warga yang menonton, slalom motorcycle test ini juga menjadi hiburan tersendiri bagi peserta karena bisa menunjukan kemampuan berkendara mereka. Meski sederhana nyatanya bukan perkara mudah untuk melewati rintangan berupa cone yang dirancang oleh panitia. Acara semakin semarak dengan hiburan musik dangdut.
Semakin malam keseruannya semakin terasa, karena aturan yang ditetapkan adalah kecepatan waktu melintasi rintangan yang akan ditambah 3 detik apabila menjatuhkan cone dan ditambah 5 detik apabila satu kaki turun menyentuh lintasan maka banyak dari peserta yang kurang konsentrasi hanya fokus pada kecepatan terutama pada kelas pemula. Slalom ini dibagi 4 Kelas yakni Kelas Pemula Matic, Kelas Pemula Non Matic, Kelas FFA Matic dan Kelas Free For All Non Matic.


Kegiatan kreatif seperti ini layak mendapatkan apresiasi, panitia bertekad tahun-tahun berikutnya akan dilaksanakan lagi dengan konsep dan pelaksanaan yang lebih baik lagi. Salam Otomotif... begitu kata penutupan dari MC Issom dan Novel kemarin.


Benny, KIM Planet 

Komentar